- Tampilan baru
- Tutorial (Mempermudah pemain baru untuk mempelajari Travian dan menjadi pemain pro)
- Tugas (Lebih mudah dan lebih menarik)
- Daftar rampok (Membuat ketagihan dan tidak bisa berhenti merampok)
- Natar yang lebih baik (Target rampok yang baik)
- Proteksi pengiriman sumberdaya (Tidak ada lagi pengiriman sumberdaya searah)
- jadwal ketersediaan barang kesatria yang lebih baik
Tampilan
Tampilan baru T4.2 tidak hanya lebih menarik tapi juga dapat membantu cara bermain menjadi lebih mudah dan efesien. Berikut gambar-gambar dari T4 dan T4.2 untuk Anda bandingkan.
T4: Anda menyukai tampilan ini?
T4.2: Anda akan lebih menyukai tampilan baru ini
Informasi yang perlu Anda ketahui mengenai tampilan baru T4.2
Keterangan menu di bagian atas halaman:
- Indikator penggunaan penambahan sumberdaya (+25% penambahan sumberdaya kini lebih mudah untuk diakses)
- Rangkuman rincian sumberdaya mengenai produksi/bonus/penggunaan/penambahan sumberdaya bisa dipantau dari sini (Penanganan sumberdaya menjadi lebih mudah terutama setelah akun anda berkembang dan memiliki lebih dari satu desa).
- Fungsi administrasi kini dalam menu yang terpisah. (profil, pilhan, forum, chat, bantuan, dan keluar)
- Menu shortcut untuk bangunan/fungsi yang biasa digunakan. (ke pasar, ke barak, ke istal dan ke bengkel).
Menu pada bagian kiri layar
- Rangkuman desa dan tombol shortcut
- Penanganan tugas yang lebih baik (Mempermudah pemantauan tugas yang ada)
Kini lebih mudah melakukan pembelian, membandingkan tiap penawaran, atau membeli hanya dengan beberapa klik
- Rangkuman desa dan tombol shortcut
- Penanganan tugas yang lebih baik (Mempermudah pemantauan tugas yang ada)
Kini lebih mudah melakukan pembelian, membandingkan tiap penawaran, atau membeli hanya dengan beberapa klik
- Saat Anda tidak memiliki cukup emas, klik paket pilihan anda dan pembelian dapat dilakukan dengan lebih cepat tanpa harus mengganggu anda dari permainan.
- Hanya dengan satu klik Anda dapat melihat informasi mengenai Travian Plus tanpa harus banyak mengalihkan perhatian Anda dari permainan.
Tutorial
Tutorial ditampilkan dengan lebih kecil dan sekarang lebih mudah untuk dimengerti.Tugas
Semua tugas yang didapat kini dilengkapi dengan gambar untuk mempermudah pemain mempelajari permainan dan mengerti mengenai Travian dengan lebih cepat.Daftar rampokan
Pembatasan maksimum 100 target untuk satu daftar. Per akun dapat membuat maksimum 100 daftar. Hal ini memberikan performa yang baik walau dalam permainan yang berat.
Natar yang lebih baik
Natar kini lebih pintar, tapi hal ini hanya akan membuat mereka menjadi target rampok yang lebih menguntungkan. Produksi sumberdaya di desa natar lebih masuk akal dan bedasarkan dari besar desanya. Artinya, ini membuat mereka menjadi lahan rampok yang menguntungkan.
Proteksi pengiriman sumberdaya
Kini akan lebih sulit untuk melakukan pengiriman sumberdaya searah dengan adanya pembatasan transfer sumberdaya pada awal permainan.
Jadwal ketersediaan barang kesatria yang lebih baik
Barang yang lebih kuat dapat ditemukan oleh kesatria seiring umur server bertambah. Hal ini untuk menjaga keseimbangan kekuatan kesatria dan mencegah peningkatan kemampuan kesatria secara tiba-tiba di awal permainan.
Selamat berjuang menaklukan dunia Travian 4.2!
0 comments:
Post a Comment